Ungkap Alasan Bergabung dengan Partai Golkar, Ridwan Kamil: Partai Tengah dan Partai Tanpa Mahar

Avatar photo

- Pewarta

Senin, 5 Juni 2023 - 09:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. (Dok. Jabarprov.go.id)

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. (Dok. Jabarprov.go.id)

HALLOUP.COM – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang kini menjadi Wakil Ketua Umum Partai Golkar mengungkapkan salah satu alasan dirinya bergabung dengan partai tersebut.

Ridwan Kamil menyatakan seorang pemimpin tidak boleh melakukan upaya-upaya untuk membeli kecintaan rakyat.

“Karena menjadi pemimpin itu jangan dimulai dari niat membeli kecintaan rakyat, membeli kepercayaan rakyat,” ujar Ridwan Kamil.

”Pesan tersirat dari Ketua Umum Airlangga Hartarto yang menguatkan lagi bahwa Golkar itu partai tengah dan juga partai tanpa mahar,” imbuhnya.

Ridwan Kamil mengungkapkan hal itu pula yang menjadi salah satu alasan untuk memutuskan bergabung dengan Partai Golkar.

Baca artikel menarik lainnya, di sini: Bersikap Tegas Soal Rusia – Ukraina, Prabowo Minta Negara-negara Lainnya Ikut Cari Resolusi Perdamaian

”Kalau proses politik harus selalu dimulai dari beli-membeli, saya kira perjalanan kepemimpinan siapa pun itu nanti, pasti tersandera oleh niat awal yang kurang baik,” katanya menegaskan.

Dia menjadi bagian keluarga besar partai berlambang pohon beringin itu tanpa mahar apapun.

Menurut dia, proses politik yang dimulai dengan praktik mahar politik bakal menjadi beban.

Dia dan Partai Golkar tegas menolak praktek mahar politik, kata Ridwan Kamil usai mengikuti rapat kerja nasional (Rakernas) di DPP Golkar, Jakarta, Minggu, 4 Juni 2023.

Melalui pemilu serentak tahun depan, dia berharap besar akan lahir pemimpin-pemimpin yang bekerja total untuk kepentingan rakyat.

”Mari berdoa demokrasi ini menghasilkan seleksi calon-calon legislatif, pemimpin-pemimpin daerah, sampai presiden yang berintegritas dan jadi harapan masa depan Indonesia,” harap Emil sapaan akrabnya.***

Berita Terkait

Calon Presiden Prabowo Subianto Cerita Kisah di Balik Pembuatan Buku Barunya ‘Kepemimpinan Militer’
Relawan Trisakti 08 Bagi-bagi 1000 Roti dan Susu Ditemani Tim Kampanye Nasional Prabowo – Gibran
Ajak Tampil dengan Kebaikan di 2024, Calon Presiden Prabowo Subianto: Rakyat Suka yang Hatinya Gembira
Ahmad Muzani: Gerindra Adalah Alat Perjuangan untuk Mewujudkan Cita-cita Prabowo Presiden*
Para Aktivis 98, Alumni, Mahasiswa yang Tergabung dalam Laskar Trisakti 08 Dukung Prabowo – Gibran
Ridwan Kamil Ingin Kampanye Kebaikan untuk Menangkan Pasangan Capres Cawapres Prabowo – Gibran
Ridwan Kamil Sebut Calon PresidennPrabowo Subianto adalah Sosok yang Tegas Tetapi Penyayang
VIDEO: Calon Presiden Prabowo Subianto: Kita Mau Hasil Terbaik dengan Cepat, Rakyat Perlu Tindakan yang Cepat
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Kamis, 30 November 2023 - 15:18 WIB

Sapu Langit Media Network Luncurkan Media Online 062.live – Portal Berita dengan Konten Khusus Video

Minggu, 26 November 2023 - 12:03 WIB

Promosi Video Youtube di Portal Berita? BISA, Hanya dengan Budget Rp500 Ribu Bisa Langsung Tayang di Sini

Jumat, 24 November 2023 - 08:57 WIB

VIDEO: Prabowo Subianto Optimis Indonesia Mampu Produksi BBM Hijau, Tidak Rusak Lingkungan Hidup

Kamis, 23 November 2023 - 19:15 WIB

Analisis Mendalam: 11 Emiten Layak Dapat Analyst’s Favourite Stock di CSA Award 2023

Rabu, 8 November 2023 - 15:18 WIB

Integritas Pasar Modal: OJK Ingatkan Pentingnya Perizinan bagi Pelaku Pasar

Minggu, 5 November 2023 - 20:48 WIB

Dekopin Rapimnas 2023: Menolak Pembahasan RUU Koperasi Versi Pemerintah

Senin, 9 Oktober 2023 - 13:05 WIB

Antisipasi Tantangan Ekonomi: Economic & Capital Market Outlook 2024 Segera Hadir!

Rabu, 6 September 2023 - 16:26 WIB

DIJUAL MEDIA ONLINE yang Masih Berjalan dengan Nama Domain Cantik, Harga Super Menarik

Berita Terbaru